Senin, 19 Juli 2010

Trik Cerdas Troubleshooting DVD/VCD Player

Beberapa trik dalam memperbaiki DVD/VCD Player pada beberapa kerusakan :
  1. Hidupkan perangkat atau DVD/VCD Player. Jika mati total, periksa catu daya apakah memberikan tegangan yang sesuai atau tidak. Jika tidak, ganti modul catu daya tersebut (harganya sekitar 60 ribu rupiah)
  2. Jika catu daya normal, periksa apakah perangkat tersebut dapat membaca disc atau tidak. Ini dapat dilihat dari putaran disc tersebut yang cepat. Jika putarannya ternyata cepat, cek kabel data DVD/VCD mungkin putus karena sering bergerak atau cek driver motor pemutar disc tersebut.
  3. Jika sensor optik sudah tidak sensitif (sering gagal membaca disc/no disc). Ganti sensor optik tersebut (harganya sekitar 120 ribu rupiah)
  4. Jika kabel tidak putus dan pemutar bagus, besar kemungkinan modul MPEG rusak. Anda dapat mengganti IC yang diduga rusak menggunakan solder uap atau mengganti modul MPEG tersebut yang harganya sekitar 150 ribu rupiah.
Mudah-mudahan setelah membaca artikel ini anda dapat mencoba sendiri memperbaiki DVD/VCD Player.

Tidak ada komentar: